Jl. Kamper Gd. A Perpustakaan Lt.1

“Preserving the Past, Shaping the Future”

Webinar Nasional Hasil Penelitian Bidang Kearsipan dengan Tema : “Hasil Penelitian Kearsipan Menjadi Penyelesaian Masalah Kearsipan Berkualitas”

Webinar Nasional Hasil Penelitian Bidang Kearsipan dengan Tema : “Hasil Penelitian Kearsipan Menjadi Penyelesaian Masalah Kearsipan Berkualitas”

 

         Unit Arsip IPB dan Forum Pengelola Arsip IPB menyelenggarakan Webinar Nasional Hasil Penelitian Bidang Kearsipan dalam rangka Dies Natalis IPB University ke 58 tahun 2021. Webinar Nasional ini mengusung Tema : “HASIL PENELITIAN KEARSIPAN MENJADI PENYELESAIAN MASALAH KEARSIPAN BERKUALITAS”. Webinar dibuka dan disambut oleh Prof. Dr. Ir. Dodik Ridho Nurrochmat, M.Sc. F.Trop selaku Wakil Rektor IPB University bidang Internasionalisasi, Kerjasama dan Hubungan Alumni. Beliau memaparkan, bahwa arsip memiliki peran penting dalam kelangsungan hidup suatu organisasi karena arsip berisi informasi yang berguna dalam pengambilan keputusan. Arsip juga dapat dijadikan sebagai alat bukti bila terjadi masalah dan juga dapat dijadikan alat pertanggung jawaban menajemen serta dapat dijadikan alat transparansi birokrasi. Oleh karena itu setiap organisasi perlu melakukan pengelolaan arsip dengan baik dan benar sesuai kaidah kearsipan yang berlaku. Namun demikian tidak dapat dipungkiri masalah kearsipan masih terjadi diberbagai organisasi dan tidak sedikit institusi yang masih mengalami permasalahan pengelolaan arsipnya. Untuk mengatasi masalah kearsipan agar tidak sampai mempengaruhi kelancaran kelangsungan organisasi, maka berbagai upaya dalam mendapatkan solusi penyelesaian masalah kearsipan perlu terus dilakukan di organisasi manapun. Pengelolaan arsip yang berjalan lancar tanpa adanya masalah merupakan cita-cita dari semua organisasi, baik itu instansi pemerintahan maupun swasta. Oleh karena itu, menemukan solusi dalam mengelola bagian kearsipan, baik itu pengelolaan arsip dinamis maupun statis sangatlah diperlukan bagi setiap organisasi yang ingin memperbaiki sistem kearsipan yang dimiliki. IPB University terus melakukan upaya-upaya dalam memperkuat manajemen kearsipan di lingkungan IPB University melalui berbagai program. Salah satunya adalah “Program Hibah Penelitian bagi Pejabat Fungsional Tertentu” di IPB University. Melalui program ini, para arsiparis dan pengelola arsip IPB University mendapat kesempatan untuk melaksanakan berbagai penelitian kearsipan yang hasilnya diharapkan dapat menjadi solusi penyelesaian masalah kearsipan di lingkungan IPB University dan bahkan dapat dimanfaatkan oleh berbagai organisasi di Indonesia. Prof. Dodik Ridho Nurrochmat pun mengucapkan banyak terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada para peneliti bidang kearsipan di seluruh Indonesia, karena beliau yakin dari hasil-hasil penelitian ini, tidak sedikit organisasi maupun personal yang memperoleh manfaat dan terbantu dalam menyelesaikan masalah-masalah kearsipan di lingkungan masing-masing. Beliau sangat bersyukur dan berbahagia atas berkenannya 12 orang peneliti bidang Kearsipan dari IPB University, Universitas Gajah Mada, Universitas Syahkuala Aceh, Universitas Negeri Surabaya, Universitas Andalas, IAIN Surakarta, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, dan dari Kementerian Agama Kabupaten Gowa Sulawesi Selatan untuk membagi informasi hasil-hasil penelitiannya kepada semuanya dalam acara Webinar Nasional Kearsipan yang diselenggarakan Unit Arsip IPB dan Forum Pengelola Arsip IPB ini. Terima kasih yang sebesar-besarnya juga beliau sampaikan kepada para pemateri dan kepada seluruh panitia dari Unit Arsip IPB dan Forum Pengelola Arsip IPB atas kerja keras dan kreatifitasnya turut memeriahkan Dies Natalis IPB University ke 58 melalui kegiatan Webinar Nasional Hasil Penelitian Bidang Kearsipan. Prof. Dodik Ridho Nurrochmat menutup sambutannya dengan mengutip sebuah kalimat dari R . J Alfaro, Presiden Panama, 1937  yang berbunyi: “PEMERINTAHAN TANPA ARSIP IBARAT TENTARA TANPA SENJATA, DOKTER TANPA OBAT, PETANI TANPA BENIH, TUKANG TANPA ALAT, ARSIP MERUPAKAN SAKSI BISU, TAK TERPISAHKAN, HANDAL DAN ABADI, YANG MEMBERIKAN KESAKSIAN TERHADAP KEBERHASILAN, KEGAGALAN, PERTUMBUHAN DAN KEJAYAAN BANGSA”.

         Ketua Forum Pengelola Arsip IPB (FPA IPB), Ir. Setyo Edy Susanto, S.Th.I., M.Pd. dalam sambutannya pada Webinar Nasional ini memaparkan, bahwa Forum Pengelola Arsip IPB (FPA IPB) dibentuk pada tanggal 24 Januari 2018 dan telah memiliki AD/ART dimana salah satu kegiatannya adalah menyelenggarakan seminar ataupun bimtek secara nasional yang rutin dilaksanakan setiap tahun, dimana narasumbernya melibatkan para SDM Kearsipan dari IPB maupun dari luar IPB, dan menghadirkan dari beberapa Perguruan Tinggi dan Kementerian. Kedepannya bagi arsiparis dari seluruh Indonesia yang berminat menjadi narasumber pada kegiatan nasional namun instansinya tidak menyelenggarakan, maka dapat menghubungi kami sebagai serana pembelajaran bersama untuk kemajuan SDM Kearsipan Indonesia. Webinar Nasional Hasil Penelitian Bidang Kearsipan ini diselenggarakan melalui dengan Unit Arsip IPB, dalam rangka turut memeriahkan Dies Natalis IPB University yang ke 58, yang lahir pada tanggal 1 September 1963. Adapun kegiatan kali ini bertujuan melakukan diseminasi dan berbagi informasi dari hasil penelitian bidang kearsipan untuk mengajak dan meningkatkan partisipasi SDM Kearsipan dalam penelitian berbagai hal dalam bidang kearsipan, juga meningkatkan kompetensi kearsipan ataupun pengembangan kearsipan. Kedepannya diharapkan bahwa pengembangan kearsipan harus senantiasa berbasis riset atau penelitian dan seluruh peserta dapat mengikuti acara dengan baik dan lancar sehingga dapat menyampaikan kembali kepada rekan-rekannya di tempat kerja masing-masing sebagai sarana peningkatan kompetensi kearsipan. Ir. Setyo Edy Susanto, S.Th.I., M.Pd. mengakhiri sambutan dengan mengucapkan terima kasih kepada Wakil Rektor Bidang Internasionalisasi, Kerjasama dan Hubungan Alumni – IPB University; Prof. Dr. Ir. Dodik Ridho Nurrochmat, M.Sc.F. atas bimbingan dan dukungannya, juga kepada mitra penyelenggara acara ini yaitu Unit Arsip IPB yang merupakan Lembaga Kearsipan IPB, juga kepada Direktorat Sistem Informasi dan Transformasi Digital IPB yang telah memfasilitasi kegiatan secara daring, serta kepada para narasumber yang telah bersedia untuk berbagi ilmu dan pengalaman khususnya tentang penelitian kearsipan. Terima kasih juga beliau sampaikan kepada seluruh panitia yang telah bekerja keras menyiapkan dan melaksanakan acara beserta seluruh tim di belakang layar, dan juga kepada seluruh peserta yang mengikuti acara yang merupakan insan kearsipan dari berbagai instansi dan daerah di Indonesia, atas keikutsertaan dan dukungannya. Kita semua adalah insan kearsipan Indonesia yang harus saling mendukung, saling membantu, saling sinergi, sehingga bersatu demi kemajuan kearsipan di Indonesia.

 

 

[DISPLAY_ULTIMATE_SOCIAL_ICONS]

Archives